https://surabaya.times.co.id/
Gaya Hidup

Kaya Nutrisi Penting, Ini Manfaat Pare untuk Kecantikan

Sabtu, 05 Oktober 2019 - 07:16
Kaya Nutrisi Penting, Ini Manfaat Pare untuk Kecantikan ILUSTRASI - Manfaat Pare. (FOTO: Orami Parenting)

TIMES SURABAYA, JAKARTA – Di balik rasanya yang pahit, pare ternyata menyimpan banyak manfaat untuk kecantikan. Pare merupakan sumber vitamin A, vitamin B, vitamin C, dan vitamin K yang baik. Di dalamnya juga terkandung mineral penting seperti magnesium, mangan, potassium, dan sang. Lalu, apa saja manfaat pare untuk kecantikan?

Dirangkum dari berbagai sumber, berikut ini berbagai manfaat pare yang bisa Anda dapatkan.

1. Menjadikan Kulit Bercahaya

Pare dapat menjadikan kulit bercahaya. Untuk mendapatkan manfaat ini, Anda dapat mengonsumsi pare secara teratur karena memiliki zat antioksidan yang kuat. Pare juga memiliki kemampuan untuk memurnikan darah, menjadikan kulit bebas toksin. Inilah kunci kulit yang sehat bercahaya.

2. Mengobati jerawat dan infeksi kulit

Pare dapat membantu mengurangi infeksi kulit. Karena sifat anti-inflamasinya, pare juga mampu mengobati jerawat dan gangguan pada kulit lainnya seperti eksim, gatal, dan psoriasis.

3. Anti Penuaan

Dr. Simran Saini dari Fortis Hospital di New Delhi, India, menjelaskan, pare memiliki antioksidan yang kuat dengan vitamin A dan C di dalamnya yang dapat mencegah penuaan dini pada kulit dan mengurangi keriput.

4. Mengobati ruam kemerahan

Air rebusan pare atau jus pare segar merupakan pendingin kulit yang baik. Keduanya cukup efektif untuk menenangkan kulit yang iritasi dan ruam kemerahan karena sengatan sinar ultra violet.

5. Menjaga kesehatan rambut

Pare bisa dijadikan sebagai masker rambut. Manfaat masker pare untuk rambut adalah menjadikan rambut berkilau, mencegah rambut rontok, serta mengurangi minyak berlebih pada rambut. 

Itulah berbagai manfaat pare yang bisa Anda dapatkan. Meski kaya manfaat untuk kecantikan, jangan konsumsi pare berlebihan karena bisa menyebabkan hal-hal yang tidak diinginkan. Konsumsi pare yang berlebihan dapat menyebabkan sakit perut dan diare. Wanita hamil juga harus menghindari pare terlalu banyak karena dapat merangsang rahim dan menyebabkan persalinan prematur. (*)

Pewarta :
Editor : Deasy Mayasari
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Surabaya just now

Welcome to TIMES Surabaya

TIMES Surabaya is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.