https://surabaya.times.co.id/
Olahraga

Resmi Datangkan Dzumafo, Inilah Pertimbangan Manajemen Persela

Kamis, 11 Mei 2023 - 16:37
Resmi Datangkan Dzumafo, Inilah Pertimbangan Manajemen Persela Manajer Persela, Fariz Julinar Maurisal, foto bersama Herman Dzumafo, setelah penandatanganan kontrak. (FOTO: Persela for TIMES Indonesia)

TIMES SURABAYA, LAMONGANPersela Lamongan nampaknya begitu serius dalam menyambut kompetisi Liga 2 musim 2023/2024. Hal itu tercermin dari pergerakan yang cukup aktif dalam berburu pemain baru. Bahkan kini satu pemain sudah diikat kontrak. Dia adalah Herman Dzumafo Epandi.

Pesepakbola kelahiran Kamerun yang kini telah berstatus sebagai WNI tersebut telah diperkenalkan melalui akun instagram Persela.

"Kontrak Dzumafo di Persela berdurasi satu musim," kata Manajer Persela, Fariz Julinar Maurisal, saat dikonfirmasi, Kamis, (11/5/2023).

Dzumafo bukanlah sosok yang asing bagi publik Lamongan  Sebab, sebelumnya penyerang gaek berusia 42 tahun itu sudah pernah menjadi bagian dari Laskar Joko Tingkir. Tepatnya pada musim 2016.

Usia Dzumafo memang kelewat matang untuk ukuran pesepak bola. Namun manajemen Persela memiliki pertimbangan khusus, sehingga tertarik untuk merekrutnya.

"Tentu saja dari segi pengalaman dan mental bermain kita bisa lihat dengan masih produktifnya dia mencetak gol pada saat pertandingan. Dan tentunya motivasi juga untuk pemain muda di Persela nantinya," ujar Fariz.

Pengalaman Dzumafo memang tak diragukan. Dia telah malang melintang membela klub-klub Tanah Air, mulai dari PSPS Pekanbaru, Arema FC, Persib Bandung, Sriwijaya FC, hingga Mitra Kukar. Klub terakhir yang dibela Dzumafo adalah FC Bekasi City di Liga 2 musim lalu.

Fatiz berharap dengan pengalaman yang dimiliki, Dzumafo dapat memberikan kontribusi besar, untuk dapat membawa Persela bersaing di Liga 2 musim depan.

"Harapan kami Dzuma bisa membantu Persela di musim ini bersema teman-teman lainya di setiap pertandingan," tuturnya.

Selain kontribusi di dalam pertandingan, Fariz berharap Dzumafo dapat menjadi teladan bagi para pemain muda yang ada di Persela.

"Tentu kita juga berharap Dzuma bisa memberikan motivasi kepada pemain muda di dalam atau luar lapangan, agar Lersela bisa kembali memiliki para pemain muda yang memiliki eksistensi di liga indonesia," ucap Fariz.

Lebih lanjut Fariz mengatakan, setelah Dzumafo, ada beberapa pemain lagi yang akan didatangkan untuk mengarungi Liga 2 musim depan. Bahkan ada yang sudah mencapai kesepakatan.

"Untuk pemain pasti ada beberapa yang sudah kita deal-kan. Beberapa pemain juga kita negosiasi dan tidak lupa kami akan menggelar seleksi terbuka untuk putra daerah di Lamongan, agar bisa ikut berjuang bersama musim ini bersama Persela," kata Fariz. (*)

Pewarta : MFA Rohmatillah
Editor : Irfan Anshori
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Surabaya just now

Welcome to TIMES Surabaya

TIMES Surabaya is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.