https://surabaya.times.co.id/
Berita

Ahmad Luthfi Siap Mundur dari Polri Setelah Resmi Jadi Calon Gubernur Jawa Tengah

Jumat, 23 Agustus 2024 - 19:34
Ahmad Luthfi Siap Mundur dari Polri Setelah Resmi Jadi Calon Gubernur Jawa Tengah Mantan Kapolda Jateng Irjen Pol. Ahmad Luthfi (FOTO: ANTARA/I.C. Senjaya)

TIMES SURABAYA, JAKARTAAhmad Luthfi, yang saat ini menjabat sebagai Irjen Kementerian Perdagangan dengan pangkat Komisaris Jenderal, memastikan akan mundur dari institusi Polri setelah ditetapkan sebagai calon gubernur Jawa Tengah oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU RI).

Langkah ini akan diambil Ahmad Luthfi sesuai dengan aturan yang mengharuskan pengunduran diri setelah penetapan sebagai calon resmi di Pilgub Jateng 2024.

Ahmad Luthfi bersama pasangannya, Taj Yasin Maimoen, berencana mendaftar sebagai calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Tengah pada 29 Agustus 2024. Saat ini, fokus utama Mantan Kapolda Jateng ini adalah mempersiapkan seluruh persyaratan administrasi yang diperlukan untuk pendaftaran ke KPU RI.

Proses pendaftaran calon kepala daerah sesuai jadwal KPU RI akan dimulai pada 27 Agustus hingga 29 Agustus 2024. Setelah itu, KPU akan melakukan penelitian persyaratan calon hingga 21 September 2024, sebelum menetapkan pasangan calon pada 22 September 2024.

Berdasarkan jadwal tersebut, Ahmad Luthfi dipastikan akan resmi mundur dari Polri setelah penetapan tersebut. (*)

Pewarta : Antara
Editor : Faizal R Arief
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Surabaya just now

Welcome to TIMES Surabaya

TIMES Surabaya is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.