TIMES SURABAYA, MALANG – Dosen Pendidikan Dokter Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan (FKIK) UIN Maulana Malik Ibrahim Malang (UIN Maliki Malang), dr. Doby Indrawan, MMRS menyatakan air putih hangat dapat memberikan 10 kebaikan untuk kesehatan.
dr. Doby Indrawan, MMRS kepada TIMES Indonesia, Rabu (24/2/2021) menuturkan,10 kebaikan itu adalah sebagai berikut,
1. Memperlancar Proses Pencernaan
Air hangat dapat mempermudah proses pencernaan hingga proses pengeluaran zat sisa (feses).
2. Menghilangkan Rasa Nyeri
Rasa hangat yang ditimbulkan oleh air hangat dapat membuat rileks. Air hangat dapat mengurangi rasa nyeri akibat kram dan ketegangan otot perut secara instan.
3. Meredakan Iritasi pada Radang Tenggorokan
Saat radang tenggorokan, area belakang mulut akan terasa nyeri karena bengkak. Kondisi yang menyebabkan rasa sakit saat menelan ini akan sedikit berkurang dengan minum air hangat. Air hangat akan melancarkan aliran darah dan mengurangi pembengkakan
4. Meredakan Hidung Tersumbat
Minum air hangat saat Anda sedang flu adalah salah satu hal yang dapat melegakan pernapasan dan meredakan hidung tersumbat. Sebab, air hangat menghasilkan uap yang dapat membantu melonggarkan sinus yang tersumbat
5. Meningkatkan Fungsi Sistem Saraf Pusat
Mengonsumsi air yang cukup dapat meningkatkan aktivitas sistem saraf pusat.
6. Membantu Menurunkan Berat Badan
Saat mengonsumsi air hangat, suhu internal tubuh menurun dan proses metabolisme diaktifkan. Hal ini diperkuat dengan salah satu hasil studi di PubMed, yang menyatakan bahwa beralih dari air dingin ke air panas dapat membantu orang menurunkan berat badan melalui efek termal ini.
7. Melancarkan Peredaran Darah
Air hangat dapat meningkatkan sirkulasi darah dan air hangat dikomsumsi lebih baik di pagi hari.
8. Mengurangi Stres
Manfaat minum air hangat adalah meningkatkan fungsi sistem saraf. Hal ini pastinya berkaitan juga dengan stres. Oleh karena itu, pastikan Anda terhidrasi untuk meningkatkan mood dan menghindari stres. Air merupakan bahan rehidrasi.
9. Membantu Mengurangi Racun dalam Tubuh
Minum air hangat meningkatkan suhu internal tubuh dan mengaktifkan sistem endokrin, sehingga tubuh Anda mulai berkeringat. Berkeringat membantu tubuh Anda untuk mengeluarkan racun, selain dikeluarkan melalui urine.
10. Membantu Meringankan Gejala Akalasia
Akalasia adalah kondisi di mana seseorang sulit untuk menelan sehingga makanan sering tersangkut di kerongkongan. Meski mekanismenya belum jelas, tapi para peneliti mendapati bahwa minum air hangat dapat membantu penderita akalasia untuk mencerna makananya dengan lebih nyaman.
dr. Doby Indrawan, MMRS, Dosen Pendidikan Dokter FKIK UIN Maliki Malang. (Foto: Doby Indrawan For TIMES Indonesia)
Dosen Pendidikan Dokter FKIK UIN Maliki Malang ini juga menuturkan anjuran minum air putih yang tepat menurut Institute of Medicine's Food and Nutrition Board adalah 2,7 liter per hari bagi wanita. Dan bagi pria membutuhkan 3,7 liter air putih per hari.
INFORMASI SEPUTAR UIN MALANG DAPAT MENGUNJUNGI www.uin-malang.ac.id
"Jadi marilah minum air 2,5 liter sampai 3,5 liter perhari dan diutamakan air hangat," pungkas dr. Doby Indrawan, MMRS, Dosen Pendidikan Dokter FKIK UIN Maliki Malang ini. (*)
Pewarta | : Nadira Rahmasari (MG-286) |
Editor | : Irfan Anshori |