TIMES SURABAYA, JAKARTA – Aplikasi pesan instan milik Meta, WhatsApp mengumumkan fitur baru yaitu pembuat 'Paket Stiker' atau Sticker Package yang bisa diakses langsung di layanannya tanpa memerlukan aplikasi tambahan.
Dengan adanya fitur ini, pengguna bisa membagikan paket stiker buatannya dengan mudah kepada pengguna lainnya dengan mengandalkan hanya aplikasi WhatsApp.
"Awal tahun ini kami mengumumkan fitur berbagi paket stiker, jadi sekarang pengguna bisa membuat dan membagikan paket stiker buatan sendiri dengan teman dan keluarga di dalam chat," pernyataan WhatsApp, Kamis (17/4/2025).
Beragam paket stiker yang dibuat pengguna di WhatsApp secara langsung dapat dibagikan pengguna dengan lebih mudah dan membuat obrolan menjadi lebih menyenangkan.
Langkah Membuat Paket Stiker di Versi Android
Adapun untuk memanfaatkan pembuatan paket stiker di WhatsApp, pengguna Android dapat mengikuti beberapa langkah berikut.
Sentuh dan tahan stiker yang diinginkan dari obrolan untuk menjadi bagian dari 'Paket Stiker'.
Lalu pilih opsi 'Tambah ke paket stiker (Add to sticker pack)'. Pengguna bisa memilih paket stiker yang sudah ada atau membuat kategori baru.
Pembuatan kategori paket stiker baru bisa dilakukan dengan memilih opsi 'Buat' (Create).
Sementara untuk membagikan paket stiker yang telah dibuat, pengguna bisa melakukannya dengan membuka ruang obrolan baik untuk obrolan pribadi atau grup yang ingjn dikirimi paket stiker.
Lalu pilih ikon 'emoji' dan pilih ikon 'stiker'. Setelah itu pilih ikon stiker yang merepresentasikan paket stiker yang ingjn dibagikan, pilih ikon 'titik tiga' lalu 'Kirim' (Sent).
Dengan mudah paket stiker dibagikan pengguna WhatsApp tanpa perlu berpindah-pindah aplikasi. (*)
Artikel ini sebelumnya sudah tayang di TIMES Indonesia dengan judul: Yeay, WhatsApp Kini Punya Fitur Pembuat Paket Stiker Sendiri
Pewarta | : Antara |
Editor | : Ronny Wicaksono |