https://surabaya.times.co.id/
Wisata

Pesona Pantai Ngalur, 'Surga' Tersembunyi di Tulungagung

Kamis, 05 Mei 2022 - 10:33
Pesona Pantai Ngalur, 'Surga' Tersembunyi di Tulungagung Pantai Ngalur merupakan salah satu pantai berpasir putih di Tulungagung (FOTO: Instagram/@tulungagungsparkling)

TIMES SURABAYA, TULUNGAGUNG – Banyak cara untuk mengisi waktu libur panjang, salah satunya dengan berwisata ke pantai. Di Tulungagung, Jawa Timur, terdapat pantai yang memiliki pesona luar biasa. Wilayah berjuluk Kota Cethe itu memiliki beragam destinasi wisata pantai yang dapat dikunjungi, termasuk di antaranya adalah Pantai Ngalur.

Pantai Ngalur berada di Desa Jengglungharjo, Kecamatan Tanggung Gunung. Pantai tersebut berada sekitar 25 kilometer, atau kurang lebih 1,5 jam perjalanan dari pusat kota Tulungagung dengan menggunakan kendaraan.

Pantai Ngalur terbilang masih jarang terjamah oleh banyak orang. Salah satu alasannya, rute menuju lokasi harus melewati jalan setapak yang hanya bisa dilalui oleh sepeda motor. 

Pantai-Ngalur-3.jpg

Namun perjuangan ekstra untuk menuju lokasi akan terbayar dengan indah dan bersihnya Pantai Ngalur. Sebutan potongan surga rasanya tidak berlebihan disematkan pada pantai ini. Pantai masih bersih. Beberapa tumbuhan yang ada menambah cantik pantai.

Selain itu, fasilitas di Pantai Ngalur juga memadai, seperti adanya toilet bersih dan beberapa warung makan. Ditambah lagi ada gasebo dan bale-bale di pinggiran pantai.

Kendati memiliki pesona menawan, para pengunjung Pantai Ngalur tidak dianjurkan beraktivitas seperti berenang. 

Untuk bisa menikmati keindahan Pantai Ngalur, pengunjung cukup merogoh kocek Rp10 ribu per orang. (*)

Pewarta : Hamdan Khoiru Abdillah (MG-401)
Editor : Ferry Agusta Satrio
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Surabaya just now

Welcome to TIMES Surabaya

TIMES Surabaya is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.